versisulut, MANADO – Dalam Pleno Penghitungan Suara KPU Sulut baru-baru ini, Sebanyak 45 Calon Anggota DPRD Sulut periode 2024-2029 telah diperoleh.
PDI Perjuangan dipastikan tetap menjadi raja dengan capaian 19 kursi.
Jumlah tersebut sudah lebih dari cukup untuk mengusung pasangan calon dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulut 2024.
Karena sesuai aturan, 20 persen jumlah kursi di DPRD dapat mengusulkan peserta pilkada.
Praktis, PDI Perjuangan Sulut hanya memerlukan sembilan kursi untuk mengantarkan calon gubernur dan wakil gubernurnya ke KPU Sulut nanti.
Selain PDIP, tak ada lagi parpol yang mencapai 20 persen kursi di gedung cengkih.
Hal ini membuat partai lainnya wajib berkoalisi untuk mencukupi syarat yang ditentukan.
Dosen Kepemiluan Universitas Sam Ratulangi, Ferry Liando, menjelaskan, dalam Undang-undang (UU) Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada, mengatur syarat parpol dalam pencalonan kepala daerah.
Dikatakan Ferry, syarat mengusung kepala daerah adalah memiliki kursi di DPRD minimal 20 persen dari jumlah total anggota DPRD berdasarkan hasil pemilu sebelumnya.
Selain ketentuan jumlah kursi, lanjut dia, dapat juga menggunakan syarat perolehan suara hasil pemilu dengan ambang batas minimal 25 persen suara.
“Jika menghitung 20 persen dari 45 kursi, maka syarat psrpol bisa mengajukan calon harus memiliki minimal 9 kursi di DPRD,” jelasnya.
Ferry kembali menuturkan, jika merujuk pada hasil penghitungan sementara oleh KPU, baru PDIP yang memenuhi syarat mengusung calon kepala daerah.
Selain itu, tambah Ferry, UU 10/2016 menegaskan jika dalam suatu parpol tidak memiliki kursi minimal 20 persen dari total 45 kursi DPRD, maka parpol tersebut bisa bergabung atau mengajak parpol lain yang memiliki kursi di DPRD sampai jumlah kursi cukup (minimal 9) sebagai syarat pencalonan terpenuhi.(***)
Berikut 45 Calon Anggota DPRD Sulut terpilih beserta jumlah kursi setiap partai:
DAPIL MANADO
Irene Golda Pinontoan (PDIP)
Royke Reynald Anter (Demokrat)
Royke Octavian Roring (PDIP)
Yongki Limen (Golkar)
Jeane Laluyan (PDIP)
Amir Liputo (PKS)
Louis Carl Schramm (Gerindra)
Julyeta Paulina Runtuwene (NasDem)
DAPIL MINUT – BITUNG
Julitje Maringka (Gerindra)
Priscilla Cindy Wurangian (Golkar)
Eugenie Mantiri (PDIP)
Berty Kapojos (PDIP)
Melky Jakhin Pangemanan (PSI)
Nick Lomban (NasDem)
Henry Walukow (Demokrat)
Ruslan Abdul Gani (PDIP)
DAPIL NUSA UTARA
Fransiscus Silangen (PDIP)
Toni Supit (PDIP)
Ronald Sampel (Demokrat)
Vionita Kuera (Golkar)
Normans Luntungan (Perindo)
DAPIL BOLMONG RAYA
Rocky Wowor (PDIP)
Seska Budiman (NasDem)
Feramitha Mokodompit (PDIP)
Yusra Alhabsyi (PKB)
Harry Porung (PDIP)
I Ketut Sukadi (Golkar)
Angelia Wenas (Demokrat)
Haslindah Rotinsulu (Nasdem)
Dhea Lumenta (Gerindra)
Muslimah Mongilong (PDIP)
DAPIL MINSEL – MITRA
Eldo Wongkar (PDIP)
Remly Kandoli (PDIP)
Michaela Paruntu (Golkar)
Billy Lombok (Demokrat)
Prycilia Rondo (PDIP)
Stella Runtuwene (NasDem)
DAPIL MINAHASA – TOMOHON
Robby Dondokambey (PDIP)
Inggried Sondakh (Golkar)
Gracia Oroh (Gerindra)
Vonny Paat (PDIP)
Braein Waworuntu (NasDem)
Frangky Mamesah (Demokrat)
Rhesa Waworuntu (PDIP)
Pierre Makisanti (PDIP)
Perolehan Kursi Partai:
PDIP 19
Demokrat 6
Golkar 6
Nasdem 6
Gerindra 4
PKS 1
PKB 1
PSI 1
Perindo 1